DPC Papera Blora Deklarasi Dukung Prabowo Subianto Capres 2024

BLORA KUNCARA
0



BLORA - Ratusan pedagang yang tergabung dalam DPC Pedagang Pejuang Indonesia Raya (PAPERA)  dan  Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia ( APPSI) Kabupaten Blora secara terang-terang mendukung Prabowo Subianto menjadi Presiden 2024.

Mereka mendeklarasikan dukungan terhadap Prabowo Subianto menjadi Presiden 2024  untuk meneruskan Joko Widodo (Jokowi) yang bertempat di Warung Makan Kabupaten Blora, Minggu (11/6/2023). 

Deklarasi dukungan yang dibarengi pelantikan pengurus DPC Papera Kabupaten Blora itu dihadiri Ketua Dewan Pembina DPP Papera Sudaryono, Ketua Umum DPP Papera Don Mudzakir dan Ketua DPD Papera Jateng Sri Hartini. 

Ketua Umum DPP Papera, Don Muzakir. Menurutnya, sudah ada 13 kabupaten dan kota di Jateng yang dikunjungi dan ditindaklanjuti dengan membentuk Papera di wilayah tersebut.

“hari ini kita lakukan di Kabupaten Blora, kemarin di Boyolali. Emang ini rood show jateng dua Papera ini lalukan, dan sudah terbentuk 13 Kabupaten/ kota yang ada di Jawa Tengah,” kata dia.

Don mengungkapkan kegiatan tersebut merupakan agenda rutin untuk menyambut pesta Demokrasi kedepan. 

“karena kita sayap partai, kita harus fokus melakukan pelantikan -pelantikan dan Deklarasi  disetiap Kabupaten atau kota yang menjadi basis di pasar  ," ungkap Don.

Don menambahkan, kondisi pedagang dan pasar di Blora sudah tergolong bagus, namun ada kendala di akses barang dan akses modal selama di pasar. 

"Tadi saya sudah kunjungan ke pasar, sangat bagus pedangangnya sangat senang, cuman ada kendala di akses barang dan akses modal selama di pasar," Tambahnya.

Don Muzakir menguraikan program strategis PAPERA mendorong pembangunan insfrastruktur pasar, peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM), akses modal usaha hingga akses distribusi barang.

Ia melanjutkan, PAPERA terbentuk sebagai kendaraan perjuangan politik para pedagang dan masyarakat untuk menang bersama-sama dengan Prabowo Subianto sebagai Presiden.

"Sangat berpotensi besar untuk menang pada pilpres 2024 yang tak lama lagi akan terlaksana," jelas Don Muzakir.

Sementara itu, Ketua DPC Papera Kabupaten Blora Alip Murtopo, menyampaikan komitmen siap memenangkan Prabowo Subianto di Kabupaten Blora. Dia juga mengatakan, akan fokus membentuk sektor disetiap pasar yang ada di Blora dan membuat masing- masing kepengurusan. 

"Kita bicara dulu masalah program, karena teman-temen di pasar itu kebanyakan memilki kendala dibidang permodalan, nanti akan kami data tiap- tiap pasar yang ada di Blora dan dibentuk kepengurusan, baru program yang ada di  jalankan," pungkasnya. (Ag) 


Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)