Abu Nafi Gelar Sosialisasi Kebijakan Melalui Media Tradisional

BLORA KUNCARA
0


BLORA - Dalam rangkaian kegiatan ‘Sosialisasi Kebijakan melalui Media Tradisional (Metra)’ dengan tema "Seni Budaya Sebagai Perangkat Kebhinikaan Bangsa", DPRD Provinsi Jateng meminta semua masyarakat terus mempertahankan kesenian tradisional. Dengan begitu, kaum muda bisa ikut mengenal dengan baik kesenian di daerahnya.

Hal itu disampaikan Abu Nafi, selaku Anggota Komisi B DPRD Provinsi Jateng dihadapan puluhan awak media yang bertugas di wilayah Blora dan para pengiat seni. 

“Saya berharap masyarakat dan para awak media bisa ikut membantu mengenalkan dan melestarikan kesenian tradsional yang ada saat ini ,” katanya dihadapan puluhan insan pers, Minggu (30/4/2023) 

Dalam kesempatan tersebut, Abu Nafi juga menyempatkan diri melakukan diskusi dengan para palaku seni agklung yang kesehariannya melakukan pentas di jalan pemuda Blora. 

Dalam sosialisasi kebijakan ini, mendatangkan nara sumber, dari Dinas Kepemudaan Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata dan  Sumiran Selaku staf anggota DPR RI serta dihadiri oleh puluhan wartawan dan pengiat seni yang ada di Blora. 

Acara diisi dengan Seni tradisional musik angklung, Seni Tari Dari  dan diakhiri ramah tamah. (Ag) 


Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)